"Dan jika bagimu bandung tak cukup indah, bilang padaku.. nanti aku lapor kang emil.."-TY
Bandung di lingkung ku gunung
Peribahasa tersebut kerap terdengar dari mulut orang Bandung, yang artinya kota Bandung di kelilingi oleh gunung. Kalau kamu cuma tau di bandung hanya ada gunung manglayang, tangkuban parahu dan burangrang, mungkin kamu banyakan nongkrong di kedai kopi nganu, atau kamu terlalu sibuk ngebaperin si anu hingga lupa bahwa kamu sedang berpijak ditanah surga, di tanah sunda~
hmm, well.. Kira-kira berapakah jumlah gunung yang mengitari bandung. ya? santai nggak usah dijawab sekarang. kalau udah tau jawabannya silahkan bbm keun sugan meunang hadiah pin bb sidia :(
Gunung-gunung yang mengelilingi bandung. silahkan hitung sendiri berapa jumlahnya |
dari ratusan gunung yang mengelilingi bandung ini, setiap gunungnya mempunyai karakterisitik dan keunikan tersendiri. Sebut Saja seperti Gunung Kendang yang merupakan Gunung Tertinggi di Bandung memiliki karakteristik hutan yang rapat dan diatasnya terdapat tegalan yang sangat indah dengan nama tegal pameutingan, atau gunung tangkuban perahu yang bentuknya sangat unik menyerupai perahu yang terbalik. atau gunung patuha yang memiliki kawah dengan nama kawah sa'at.
Lalu, ada satu lagi nih gunung di utara bandung yang boleh dibilang sangat sangat unik, yaitu "Gunung Batu Lembang"
Dari namanya aja udah jelas "Gunung Batu" ya pasti diatasnya banyak batu lah, kalau banyak mantan itumah kamu wehhhhh mereun :p
iya, jadi gunung batu lembang merupakan sebuah gunung dengan banyak formasi batuan besar disekitarnya. batuan ini memanjang berbentuk seperti tebing jika dilihat dari kejauhan. karena banyaknya batuan, maka di gunung batu ini sangat jarang ditemukan pohon. apalagi cowok ganteng (egimana?) yang ada hanya rumput dan ilalang saja yang tumbuh di puncaknya. Dengan Tinggi sekitar 1000an meter diatas permukaan laut, untuk mencapai puncakan gunung batu ini hanya dibutuhkan waktu sekitar 15-20 menit, loh? ini sebenernya puncak gunung atau puncak pasar baru? :)) ya begitulah gaeess, sebenernya sih gunung batu ini lebih cocok disebut bukit ya dibanding gunung, tapi karena namanya sudah tersohor sebagai "gunung batu lembang" kita yang cuma pengen nebeng foto bisa apa gaess?
Gunung batu Lembang ini katanya sih terbentuk oleh aliran lava dari letusan gunung sunda (gunung api purba) yang meletus sekitar ratusan ribu tahun yang lalu. keren ya? dari aliran lava aja bisa kebentuk sebuah gunung, kebayang dong letusan gunung sunda dulu segede apaan? yang jelas lebih gede dari cinta mu pada pacar orang~ gitu.
Hal yang membuat gunung batu ini keren adalah karena dari puncaknya kita bisa melihat jajaran gunung yang mengitari Bandung. Jika memandang ke arah utara kamu bisa melihat gunung Tangkuban Parahu, Gunung Burangrang dan Gunung Putri menjulang tinggi, sedangkan di sisi timur kamu bisa melihat indahnya gunung palasari, manglayang dan juga bukittunggul.
Waktu terbaik untuk menikmati pemandangan disekitar gunung batu lembang adalah di pagi hari saat matahari terbit. Jika cuaca cerah dan kamu cukup beruntung maka kamu akan menyaksikan munculnya matahari yang sangat indah dibalik gunung manglayang dan palasari, oleh karena itu sangat disarankan agar bermalam/camping dipuncakan, jadi moment saat matahari terbit tidak akan kamu lewatkan (dengan catatan tidur kamu nggak kayak bangke ya! seperti kami ini haha).
biar abang panjat hati adek ~ |
Kamu hobi panjat tebing? Gunung batu rasanya cocok untuk kamu yang hobi vertical climbing. katanya sih tempat ini sering dijadikan latihan panjat tebing, yup karena tempat ini cukup untuk memacu adrenalin kamu! tapi silahkan bawa peralatan masing-masing ya karena tidak ada yang menyediakan peralatan climbing di area ini.
Lalu, gimana kalau kamu hobi panjat-panjat hati adek emesh? cukup abadikan foto dengan gaya bak pemanjat pro, lalu segera posting di instagram. dijamin! banyak dedek yang klepek-klepek dan nanya "ini dimana kak?" "ih keren kak" "minta pin bb dong kak" yang terakhir ngarep :P
stasiun pemantauan pacar orang. egimana~ |
for your information dipuncakan gunung batu lembang terdapat sebuah stasiun pemantauan gempa bumi. kok ada stasiun pemantauan gempa sih? emang bandung rawan gempa ya?
yap! jadi gini, pengen cerita tapi panjang banget sih gaes. intinya yah...di bandung kota kita tercinta ini terdapat sebuah lempengan bumi yang disebut sebagai "patahan lembang". nah patahan lembang ini berpotensi mendatangkan bencana bagi kota bandung. Jika lempengan patahan lembang ini bergeser, bandung akan mengalami gempa yang dahsyat. maka dari itu badan geologi pusat kegempaan akhirnya menanamkan (sayur kali ditanem) alat pendeteksi gempa di gunung batu lembang yang notabene merupakan bagian dari patahan lembang.
Buat kamu yang belum pernah mengunjungi gunung batu, kamu pasti akan bertemu dengan sesosok penunggu stasiun pemantauan tersebut. bukan penunggu dalam tanda kutip ya, penunggu sungguhan. berwujud manusia. Abah, begitulah sapaan bagi pria setengah baya ini, abah merupakan kuncen sekaligus orang yang menunggu kepastian dan menjaga kamu, eh maksudnya menunggu dan menjaga stasiun pemantau. Entah berapa Tahun abah hidup di atas sana, mukanya yang keriput mengisyaratkan bahwa usianya sudah lebih dari seperempat abad. Jika ada rombongan yang ingin camping dipuncakan, dengan perawakan yang kurus abah menegur.
"aya naon ieu?" dengan basa basi, segelas kopi dan uang yang bagimu tak seberapa, abah yang menyeramkan akan berubah jadi abah yang humble. hahaha ya dimaklum namanya juga orangtua gaes :p Ohya, abah sedikit bercerita bahwa sekarang gunung batu jadi ramai dikunjungi kala weekend datang, hal tersebut membuat abah jadi tidak kesepian. ingin rasanya bilang bahwa keramaian gunung batu disebabkan oleh dedek instagram, tapi aku urungkan niatku karena aku yakin mana tau ia soal instagram? (gimana kalau taunya doi punya IG ya? hahahah)
-----------------------------------------------------
How to Get There:
A. Angkutan Umum
1. Dari Stasiun Hall Bandung, Naiklah Angkutan Kota menuju lembang
2. kamu bakal melewati jalanan yang terus menanjak sekitar 10-12 Kilometer
3. Berhentilah di Pasar Lembang. dari situ tebing gunung batu sudah terlihat
4. naiklah ojek hingga sampai di titik pendakian gunung batu dengan membayar 15000 s.d 20.000 rupiah
B. Kendaraan Pribadi (motor)
1. Lajukan kendaraan hingga menuju st.hall dan arahkan ke lembang (jangan ke arah parompong ya)
2. kamu bakal melewati jalanan yang terus menanjak sekitar 10-12 Kilometer
3. saat sampai di pasar lembang lanjutkan perjalanan sekitar 3 kilometer lagi dan dikanan jalan nanti kamu akan menemukan sebuah gang
4. kamu akan menemukan jalan yang cukup menanjak dengan aspal halus
5. lajukan terus hingga kamu menemukan jalan setapak dan parkirakan kendaraan motor kamu di rumah warga jangan lupa minta izin dulu yaaa gaes
How Much Money We Spent:
Tidak ada pengelola khusus di area gunung batu ini, tapi di puncak sana kamu akan bertemu dengan si abah, berilah uang se ikhlasnya sebagai uang kebersihan
Tips:
1. Jika kamu berniat untuk Camping di puncakan jangan lupa membawa peralatan standar pendakian seperti tenda, sleeping bag, matras, kompor, alat masak, jaket tebal. Jangan lupa untuk membeli logistik di pasar terdekat yaitu pasar lembang atau indomaret terakhir di daerah pasar lembang
2. pendakian membutuhkan waktu 15-20 menit hingga puncak tergantung fisik kamu, selalu bawa air putih ya biar kamu nggak kehausan
3. waktu terbaik untuk mengunjungi gunung batu adalah sore hari menjelang matahari terbenam dan pagi hari menjelang matahari terbit. jika beruntung di pagi hari kamu bisa melihat kota bandung yang berkabut, indah!
4. Jangan ambil sesuatu kecuali pacar orang, jangan tinggalkan sesuatu kecuali masa lalu yang kelam, jangan bunuh sesuatu kecuali mantan mu.
#salam
--------------------------------------------------
Notes: ada beberapa spot foto instagramable di gunung batu ini salah satunya seperti foto dibawah ini nih gaess
karena piknik nggak harus selalu jauh-jauh. selamat hunting!
------------------------------
The Wanderer,
Lets get lost! |
0 comments:
Post a Comment